Kairo (Suaramuslim.net) – Putra bungsu presiden kelima Mesir Muhammad Morsi meninggal pada Rabu (04/09/2019) karena serangan jantung. Ia meninggal dua setengah bulan setelah kepergian ayahnya akibat perlakuan buruk selama di penjara rezim saat ini.
Putra pertama Mursi, Ahmad, menjelaskan kronologi meninggalknya adik bungsunya itu, Abdullah (24). Seperti dilansir Reuters, Ahmad mengatakan bahwa adik laki-lakinya itu tiba-tiba kejang saat mengemudi di Kairo bersama seorang temannya. Tak lama setelah itu, ia menghembuskan nafas terakhir.
Mursi sendiri meninggal pada bulan Juni karena serangan jantung pada usia 67 setelah jatuh di pengadilan selama persidangan. Ia merupakan presiden pertama yang terpilih secara demokratis dalam sejarah modern Mesir.
Mursi, seorang pemimpin senior Ikhwanul Muslimin, telah dipenjara sejak ia digulingkan oleh tentara pada tahun 2013 setelah hanya satu tahun berkuasa.
Sumber: Reuters