BANDUNG (Suaramuslim.net) – Jika kebanyakan komunitas atau perorangan memberikan makanan gratis pada masyarakat terdampak Covid-19, berbeda halnya dengan komunitas motor gede Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Bandung.
HDCI Bandung ajarkan masyarat tidak bermental miskin yang selalu mengharapkan bantuan sembako gratis. HDCI Bandung menyediakan paket makanan seharga 18 ribu yang dijual hanya 3 ribu saja.
“Kami HDCI Bandung menyiapkan 5.000 paket makanan siap saji yang dibayar cuma 3 ribu rupiah.
Paket ini sebenarnya nilainya 18.000 tapi kita jual 3.000 saja,” kata Glenarto saat mendistribusikan paket makanan pada warga, di jalan Wastu Kencana, Bandung, Jumat (15/5).
Menurut Glenn hal itu mereka lakukan untuk mengajarkan masyarakat agar tidak terlena menerima bantuan secara gratis.
“Kenapa kita jual 3.000 ini juga untuk mengajarkan kepada masyarakat agar tidak terbiasa selalu menerima makanan dengan cara gratis,” ucapnya.
Menariknya, HDCI Bandung menerapkan protokol kesehatan saat mendistribusikan paket tersebut, mengatur jarak 1,5 meter dengan pipa yang sudah disediakan.
“Dalam antrean ini kita menggunakan physical distancing dengan menggunakan tongkat berjarak satu setengah meter agar tidak berdesakan,” kata Roni Roncho selaku Wakil Ketua HDCI Bandung.
Selain dengan menjaga jarak antar orang yang mengantre, HDCI juga terapkan protokol kesehatan dengan mencuci tangan, setelah mencuci tangan barulah transaksi bisa dilakukan.
“Sampai di depan setiap orang harus cuci tangan dulu sebelum transaksi, nanti sudah cuci tangan baru bisa transaksi,” jelas Roni Roncho.
Sementara itu, warga merasa terbantu, salah satunya Bu Sri.
“Untuk persiapan buka puasa, ini cuma tiga ribu, sangat membantu,” ucap Sri.
Senada dengan itu, Yayan pengemudi ojek online, ia merasa terbantu dengan paket makanan murah ini.
“Ini lagi antre makanan buat buka takjil. Alhamdulillah sangat membantu seperti kami ojol, ini hanya 3 ribu,” kata Yayan.