Direktur Sekolah Pascasarjana Unair: Indonesia Maju hanya dapat dicapai melalui kemandirian bangsa

Direktur Sekolah Pascasarjana Unair: Indonesia Maju hanya dapat dicapai melalui kemandirian bangsa

Talkshow Geoekonomi 2024 bersama Sekolah Pascasarjana Unair.

SURABAYA (Suaramuslim.net) – Mengawali tahun 2024, Suara Muslim Radio Network melaksanakan talkshow Mozaik bekerja sama dengan Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga Surabaya, Jumat (05/01/2024) dengan tema Geoekonomi 2024.

Hadir sebagai narasumber Direktur Sekolah Pascasarjana Unair Prof. Badri Munir, SE., MBA., Ph.D ditemani pensyarah Wakil Direktur Sekolah Pascasarjana Unair Prof. Suparto Wijoyo, S.H., M.Hum.

Profesor Badri Munir menyebut menjadi negara maju adalah ambisi kolektif bangsa Indonesia pada 100 tahun kemerdekaannya atau Indonesia Maju 2045. Kemajuan tersebut hanya dapat tercapai melalui kemandirian bangsa.

“Pencapaiannya membutuhkan leadership dengan visi dan komitmen yang jelas untuk mewujudkannya. Baik di level nasional dan beragam level di bawahnya. Juga dibutuhkan followership, yakni kita semua sebagai SDM unggul bangsa, untuk bersinergi dan mengeksekusinya. SDM unggul yang mampu berinovasi menjadi tuan rumah di negeri sendiri,” imbuh guru besar bidang manajemen strategis ini.

Badri Munir mencontohkan saat ini China menjadi kekuatan ekonomi dunia menjadi saingan Amerika Serikat dan untuk menuju ke sana mereka sudah mempersiapkan SDM unggul sejak akhir tahun 90-an yang lalu.

Profesor Suparto Wijoyo selaku pensyarah talkshow juga menjelaskan bahwa saat ini China dan Amerika Serikat sedang beradu pengaruh di kawasan Asia.

“Mereka sedang memperebutkan kedaulatan ekonomi di kawasan Asia, Pasifik dan Eropa. Perang Rusia vs Ukraina juga membawa berbagai krisis. Belum lagi perang di Palestina antara Hamas dan Israel yang melibatkan berbagai negara kawasan. Semuanya mempunyai implikasi ekonomi bahkan sampai pada harga bahan pokok di negeri ini,” ujar guru besar hukum lingkungan ini.

Peningkatan SDM mutlak dilakukan untuk menjawab tantangan menuju Indonesia Maju agar kekayaan SDA yang melimpah ruah di negeri ini tidak menjadi “kutukan” bagi rakyat Indonesia.

“Sekolah Pascasarjana Unair dalam hal ini sebagai sekolah kepemimpinan mencetak SDM yang menguasai multiperspektif melalui pembelajaran yang multi disiplin,” tutup Suparto Wijoyo.

Reporter: Dani Rohmati
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment