Kisah Nabi Nuh (part 3) | Talkshow Kisah-Kisah Al Quran

Kisah Nabi Nuh (part 3) | Talkshow Kisah-Kisah Al Quran

Kisah Nabi Nuh (part 3) Talkshow Kisah-Kisah Al Quran

Suaramuslim.net – Pekan lalu, kita telah membahas cara Nabi Nuh berdakwah dan mengajak kaumnya menyembah Allah pada Kisah Nabi Nuh (part 2). Nabi Nuh mengajak kaumnya menyembah Allah dengan kelembutan, dengan sebutan “wahai kaumku”, bukan “wahai manusia”. Nabi Nuh menampakkan kasih sayangnya dengen kata-kata yang lembut kepada kaumnya.

Nabi Nuh berdakwah selama 950 tahun tiada henti, pagi siang dan malam. Nabi Nuh juga memberikan kabar gembira kepada kaumnya yang jika mereka sudah istigfar atau memohon ampun kepada Allah, maka Allah akan menurunkan hujan cukup deras sehingga menambah kebun dan sungai-sungai akan dialiri air bersih, dan akan menambah harta dan anak-anak bagi mereka. Nabi Nuh juga memberitahukan, jika tidak menyembah Allah, Nabi Nuh takut Allah akan menimpakan bencana pada mereka.

Namun, setelah berbagai macam cara dakwah, Nabi Nuh tetap mendapat pertentangan. Bagaimana kisah Nabi Nuh ditentang oleh kaumnya?

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment