SMP Techno Insan Kamil Tuban raih dua penghargaan dalam apresiasi implementasi program merdeka belajar tingkat kabupaten

SMP Techno Insan Kamil Tuban raih dua penghargaan dalam apresiasi implementasi program merdeka belajar tingkat kabupaten

Kepala sekolah SMP Techno Insan Kamil Tuban, Ustadzah Winartik, S.Pd menerima penghargaan yang diserahkan langsung oleh Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky.

TUBAN (Suaramuslim.net) – Seluruh Kepala sekolah mulai dari jenjang PAUD, SD, SMP hingga pengawas sekolah yang ada di Kabupaten Tuban berkumpul di Pendopo Kabupaten, tak terkecuali Kepala sekolah SMP Techno Insan Kamil Tuban.

Para kepala sekolah dan pengawas ini hadir dalam rangka memenuhi undangan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tuban untuk mengikuti kegiatan Apresiasi Implementasi Program Merdeka Belajar tingkat Kabupaten Tuban.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky beserta para pejabat Pemerintah Daerah Kabupaten Tuban.

Kegiatan yang digelar sore hari ini (15.00-17.00 WIB) merupakan bentuk perhatian pemerintah kabupaten Tuban dalam bidang pendidikan. Saat ini Kabupaten Tuban termasuk daerah yang memperoleh indeks prestasi yang bagus terkait penerapan atau implementasi program Kemendikbud berupa kebijakan Merdeka Belajar.

SMP Techno Insan Kamil Tuban dalam kesempatan ini berhasil menerima dua penghargaan sekaligus yaitu terbaik 1 Kategori Digitalisasi Pendidikan tingkat SMP se-Kabupaten Tuban dan terbaik 3 Kategori Penggiat Literasi tingkat SMP se-Kabupaten Tuban. Kepala sekolah SMP Techno Insan Kamil Tuban, Ustadzah Winartik, S.Pd menerima penghargaan yang diserahkan langsung  oleh Bupati Tuban.

Ustadzah Wiwin (panggilan akrab Ustadzah Winartik) mengatakan bahwa penghargaan ini menjadi kado bagi semua elemen keluarga besar Yayasan Bina Insan Kamil Tuban. Ustadzah Wiwin juga mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang membantu.

“Para asatidz dan siswa SMP Techno Insan Kamil yang senantiasa semangat belajar, berkarya dan berinovasi. Yayasan yang senantiasa mendukung, semua wali murid yang senantiasa bersinergi dan mendukung penuh setiap kegiatan sekolah,” ujar Ustadzah Wiwin.

Dengan capaian sebagai sekolah terbaik dalam Digitalisasi Pendidikan, Ustadzah Wiwin berharap akan terus menjadi bahan motivasi dan refleksi SMP Techno Insan Kamil untuk terus berbenah.

Dia juga menambahkan bahwa SMP Techno yang senatiasa menjadikan digitalisasi sekolah sebagai kunci pendidikan saat ini, karena dunia digital akan mempermudah membuka pintu menuju masa depan pendidikan yang lebih menarik, kreatif dan inovatif.

“Kami berharap dengan pengembangan digitalisasi di sekolah ini akan membentuk ekosistem positif bagi para guru dan santri dalam merangsang semangat belajar untuk membentuk generasi yang siap menghadapi kemajuan teknologi yang terus berkembang, terutama dalam menggiatkan kemampuan literasi digital para santri sehingga mereka cakap dalam menghadapi era baru society 5.0 mendatang,” imbuh Kepala Sekolah yang terkenal tegas dan disiplin ini.

Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment