Bantu Masyarakat Ghouta, Dompet Dhuafa Siapkan Dana USD 300 Ribu

Bantu Masyarakat Ghouta, Dompet Dhuafa Siapkan Dana USD 300 Ribu

Jakarta (Suaramuslim.net) — Lembaga filantropi yang bergerak di bidang kemanusiaan Dompet Dhuafa menyiapkan 300 ribu USD untuk membantu masyarakat Ghouta Suriah yang sedang dilanda konflik. Rencananya, tim kemanusiaan yang membawa dana bantuan tersebut akan masuk ke Ghouta dalam waktu dekat.