GAZA (Suaramuslim.net) – Warga Gaza mengolah jerigen menjadi masker gas air mata untuk digunakan dalam aksi melawan penjajahan Israel. Sebagaimana yang sering terjadi, militer Israel kerapkali menembakkan peluru gas air mata untuk menyerang warga Gaza yang melakukan demonstrasi.
Aksi kreatif warga Gaza ini mendapat perhatian dari pihak Israel. Analis politik Israel, Roi Kais seperti yang dilansir Ramallah mempublis sebuah gambar di akun Twitternya, memperlihatkan hasil karya warga Gaza itu yang digunakan dalam aksi unjuk rasa terakhir di perbasatan Israel, Jumat (15/02).
Kais yang bekerja sebagai wartawan di salah satu televisi Israel, KAN, dalam postingannya menuliskan, “penemuan baru warga Palestina ini dapat digunakan untuk menghindari gas air mata dalam demonstrasi di dekat pagar perbatasan.”
Gambar tersebut memperlihatkan seorang pria dengan kepala yang telah dibungkus dengan sebuah jerigen. Karena besar, sekilas ia terlihat mirip seperti helm yang dipakai penjinak bom atau astronot.
Jerigen yang sudah dipotong bagian bawah, sisi depannya dilapisi dengan plastik transparan untuk memudahkan penglihatan. Sebuah selang kemudian dipasang di sisi jerigen sebagai alat pernafasan.
Namun tentunya, jerigen tersebut tidak dapat membendung peluru Israel yang telah menewaskan ratusan warga Gaza sejak unjuk rasa blokade berlangsung Maret 2018 lalu.
Penemuan ini merupakan satu di antara karya unik warga Palestina lainnya. Sebelumnya mereka juga menggunakan masker yang diisi bawang untuk menghindari gas air mata.
Warga Yahudi Israel yang tinggal di dekat perbatasan Gaza juga pernah diresahkan dengan balon dan layang-layang yang ditembakkan pemuda Gaza. Pasalnya balon dan layang-layang tersebut telah dipasang benda yang dapat memicu kebakaran.
Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir