Suaramuslim.net – Sebagai manusia, kita pasti sudah memahami bahwa hidup di dunia ini tidaklah sendiri. Dalam keseharian, manusia di dunia ini tidaklah sendiri, ada mahluk lain, yaitu setan.
Sebagai makhluk yang paling dimuliakan Tuhan, manusia patut bersyukur atas segala karunia yang diberikan oleh-Nya. Manusia diciptakan dengan bentuk terbaik, dari segi fisik maupun nilai-nilai luhur yang terkandung di dalam jiwa. Manusia bahkan bisa lebih mulia dari para malaikat jika dapat memaksimalkan karunia akal dan mengendalikan nafsunya. Namun juga dapat lebih rendah dari binatang jika hawa nafsunya dibiarkan liar tidak terkendali.
Salah satu bentuk kasih sayang Allah kepada manusia adalah memberinya peringatan agar berhati-hati menghadapi tipu daya Iblis. Sesungguhnya Iblis muncul di segala sudut kehidupan manusia. Ia menyusup melalui setiap sel darah manusia, mengelabui setiap informasi yang dikirim oleh panca indra ke otak lalu ke hati, yang merupakan benteng pertahanan terakhir.
Allah secara terang-terangan menyebut bahwa Iblis adalah musuh yang nyata bagi manusia. Dalam Surat Yasin ditegaskan:
“Bukankah aku telah memerintahkan kepadamu hai Bani Adam supaya kamu tidak menyembah setan? Sesungguhnya setan itu adalah musuh yang nyata bagi kamu.” (Yasin: 60).
Iblis sangat membenci anak cucu Adam karena dendam kesumat yang melandanya. Jauh sebelum diciptakannya Nabi Adam, Iblis adalah pribadi yang tekun beribadah, bahkan ibadahnya melampaui para malaikat. Iri hati dan kesombongan yang membuat Iblis menjadi makhluk Tuhan yang terkutuk. Iblis disuruh Tuhan sujud kepada Adam, tapi ia menolaknya, di saat yang bersamaan para malaikat dengan penuh kerendahan hati melaksanakan perintah sujud tersebut.
Di dalam Al-Qur’an Allah menjelaskan bahwa iblis akan menggoda manusia kapan pun dan dari arah mana pun.
“Iblis menjawab: Karena Engkau telah menghukum saya tersesat, saya benar-benar akan (menghalang-halangi) mereka dari jalan Engkau yang lurus, kemudian saya akan mendatangi mereka dari muka dan dari belakang mereka, dari kanan dan dari kiri mereka, dan Engkau tidak akan mendapati kebanyakan mereka bersyukur (taat).” (Al-A’raf: 16-17).
Berikut pengetahuan mengenai keturunan dan prajurit iblis dan tugas-tugasnya:
1. Al-Syabru
Makhluk satu ini selalu berurusan dengan segala bentuk cobaan yang menimpa manusia. Setiap kali manusia mendapatkan cobaan akan dibuatnya galau dan tidak sabar menerimanya. Segala ekspresi berlebih di kala mengalami musibah seperti menangis histeris, depresi, mengamuk dan tradisi Jahiliyyah lainnya berhubungan dengan pengaruh al-Syabru.
2. Al-A’war
Bertugas di bidang tindak asusila. Cucu Iblis inilah yang mengajak manusia melakukan hubungan seks bebas dengan lawan jenis. Al-A’war mampu memberikan tegangan tinggi di bagian kemaluan pria dan wanita untuk menambah gairah melakukan hubungan terlarang.
3. Al-Sauth
Inilah mungkin cucu Iblis yang paling berhasil di bidangnya. Cucu Iblis yang satu ini bekerja di bagian pemberitaan. Ia berperan meracuni sebuah berita dengan penuh kedustaan. Maraknya penyebaran isu-isu yang tidak jelas dasar kebenarannya merupakan andil besar dari cucu Iblis yang satu ini.
4. Wasnan
Iblis satu ini memiliki tugas untuk meniupkan tepung ke mata manusia. Gunanya adalah untuk membuat manusia mudah mengantuk, terutama dalam kegiatan ibadah. Intinya, pekerjaan utama iblis Wasnan adalah membuat manusia tidak fokus ketika mendengar nasihat kebaikan.
5. Walhan
Wasnan dan Walhan. Nama nama iblis tersebut sekilas terdengar mirip ya? Namun, kedua iblis itu memiliki tugas yang berbeda. Tugas utama keturunan iblis ini adalah untuk mengganggu manusia dalam urusan bersuci. Walhan akan mengganggu manusia saat berwudu, mandi, dan aktivitas bersuci lainnya.
6. Abyad
Ini disebutkan sebagai panglimanya setan. Sebab setan inilah yang menggoda Nabi. Dia lah yang menggoda nabi Ibrahim dan juga para ulama. Digoda oleh setan satu ini, hasilnya kesombongan diri, kalau sudah merasa diri yang paling hebat dengan ini maka setan lain makin mudah masuk.
7. Dasim
Setan yang menggoda perut manusia agar tidak pernah merasa kenyang, boleh jadi ketika merasakan ini mungkin karena kita makan tidak dengan berdoa. Maka dari itu berdoalah sebelum makan, jika tidak pakai doa maka setan ini yang ikut makan. Setan kerakusan dan ketamakan.
8. Khinzab
Tugasnya mengganggu orang yang beribadat terutama orang yang salat, dengan cara membuat manusia merasa was was dengan amal baik yang dilakukannya dan senantiasa meruntuhkan keyakinannya kepada agama Islam yang dianutnya.
9. Sabrum
Tugasnya ialah mengajak manusia ke jalan jahat dan tidak sabar dengan ujian yang dia terima, umpamanya sama seperti merobek-robek baju pada kematian ahli keluarga.
10. Al-Zalanbur
Jika kamu senang pergi ke pasar, maka waspadahal dengan iblis ini. Ia selalu berada di sana untuk menggoda para pebisnis melakukan penipuan dan kecurangan saat bertransaksi. Segala bentuk janji-janji palsu pedagang terhadap konsumen juga merupakan tipu daya Al-Zalanbur.