JAKARTA (Suaramuslim.net) – Aksi Mujahid 212 Selamatkan NKRI yang digelar pada hari ini, Sabtu (28/9) di sekitar patung kuda, Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat juga diramaikan oleh tenda-tenda pembagian logistik gratis.
Logistik seperti makanan ringan dan juga minuman botol kemasan ini diperuntukkan bagi massa demontrasi yang melintas. Massa juga terlihat antusias untuk mengambil makanan maupun minuman yang dibagi-bagikan tim logistik.
“Ayo… Ayo abang yang haus,” ujar salah seorang tim yang berjaga di tenda logsitik sambil mengajak peserta aksi untuk mengambil makan dan minuman.
Makanan ringan seperti lontong, gorengan dan juga berbagai produk air mineral diserbu oleh massa aksi yang sejak pagi sudah memadati area patung kuda.
Pembagian logistik gratis ini dilakukan oleh sejumlah kelompok baik organisasi maupun yayasan.
Aki Mujahid 212 Selamatkan NKRI mengusung empat isu pokok seperti rentetan aksi demontrasi mahasiswa, tindakan represif aparat, kebakaran hutan dan kerusuhan di Wamena Papua yang merenggut korban.
Renacananya massa akan melakukan longmarch ke Istana Negara dari kawasan Bundaran HI. Namun, hal itu tidak bisa dilakukan lantaran akses menuju istana dijaga dan dipagari kawat berduri oleh aparat.
Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir