Suaramuslim.net – Bunda, kebanyakan ibu saat tengah hamil akan merasakan mual, ngidam dan lain-lainnya di trimester awal. Namun ada juga nih bagi sebagian ibu hamil yang malah tidak merasakan gejala-gejala tersebut.
Justru sebaliknya, ibu bisa malas bergerak, beraktivitas dengan normal, minim keluhan, sehat, atau bahkan bisa makan sewajarnya tanpa harus milih-milih seperti ibu hamil pada umumnya.
Apa itu hamil kebo?
Ketika hamil, kebiasaan yang dialami pastilah ada morning sickness, atau susah makan. Namun tidak semua ibu hamil mengalaminya. Ada juga yang hamil, tapi merasa nggak hamil? Maksudnya saat hamil tidak merasa mual atau muntah, malas bergerak dan bisa makan sewajarnya.
Ini yang dinamakan istilah “hamil kebo.” Namun kamu jangan panik dulu. Istilah ini dibuat dan populer dalam dunia awam. Karena hamil kebo tidak ada dalam istilah medis.
Lalu, apakah hamil kebo ini berbahaya bagi ibu hamil?
Terkait baik atau buruknya efek hamil kebo pada kesehatan, jawabannya bisa berbeda pada setiap ibu hamil. Hamil kebo dapat berdampak baik untuk kesehatan sang ibu dan janin karena ibu tidak mengalami gejala mual muntah, sehingga tidak akan kekurangan asupan makanan dan minuman. Dengan begitu, sang janin pun mendapatkan nutrisi yang cukup untuk pertumbuhan dan perkembangannya.
Dengan tidak munculnya keluhan nyeri kepala dan sakit pinggang yang sering mengganggu aktivitas, maka hamil kebo juga dapat membuat ibu hamil tetap beraktivitas seperti biasa.
Selain itu, hamil kebo juga membuat ibu hamil cukup tidur. Ketika tidur, sel-sel tubuh yang rusak akan diperbaiki. Oleh sebab itu, saat tubuh mendapatkan istirahat yang cukup, tubuh ibu hamil tentu akan lebih sehat dan tidak mudah merasa lelah.
Apa saja ciri-ciri hamil kebo?
1. Tidak mual dan muntah saat hamil
Hadirnya hormon-hormon kehamilan menyebabkan bumil, khususnya bumil trimester satu, mengalami mual dan muntah. Hal ini juga sering disebut sebagai morning sickness. Namun menurut dr. Tirsa Verani, Sp.OG, dari Brawijaya Hospital Antasari, mual dan muntah saat hamil bisa jadi berlangsung sepanjang hari, tidak hanya pagi (morning) seperti sebutannya.
Menurut dr. Tirsa, mual dan muntah dialami oleh 70-80 persen ibu hamil. Jika kamu tidak mengalaminya, maka bisa jadi kamu tergolong ke dalam bumil yang hamil kebo.
2. Tidak ngidam
Rasa mual yang hebat di trimester pertama (atau sampai akhir kehamilan) biasanya menimbulkan rasa ingin mengonsumsi jenis makanan tertentu, atau yang biasa disebut ngidam. Nah, pada hamil kebo, ngidam tidak muncul dan bahkan bumil cenderung menyukai segala jenis makanan.
3. Tidak moody
Entah moody, mudah tersinggung, atau mudah marah, sebenarnya itu semua biasa terjadi saat hamil. Penyebabnya sederhana saja, yaitu adanya perubahan hormon-hormon selama masa kehamilan. Nah, bumil yang hamil kebo biasanya tidak mengalami perubahan mood yang naik-turun bagaikan roller coaster.
4. Tidak memgalami keluhan nyeri kepala atau nyeri tubuh
Gejala lain yang sering dikeluhkan ibu hamil adalah nyeri pada kepala atau bagian tubuh lainnya, biasanya pinggang. Sering kali, nyeri ini dapat mengganggu aktivitas ibu hamil sehari-hari.
5. Makan segalanya
Ciri-ciri hamil kebo juga ditandai dengan kondisi ibu hamil yang bisa mengonsumsi berbagai jenis makanan. Pada umumnya, gejala kehamilan normal akan membuat ibu hamil menolak jenis makanan tertentu karena rasa mual dan sensitif.
Pada ibu yang hamil kebo tidak seperti ini. Ibu yang hamil kebo biasanya tidak pernah menolak makanan dan minuman jenis apa pun selama makanan tersebut tidak aneh. Namun, kamu tetap perlu mengontrol nafsu makan agar berat badan tetap terkontrol dengan baik pada saat hamil.
6. Tidak memiliki gangguan tidur
Akibat dari tidak mengalami gejala kehamilan normal seperti mual, muntah, pusing, nyeri, dan lainnya maka ibu yang hamil kebo cenderung untuk bisa tidur tanpa mendapatkan gangguan seperti ibu yang hamil normal.
Ibu yang hamil kebo bisa segera tertidur dan pulas karena tidak memiliki rasa mual dan muntah, pusing, dan nyeri. Namun, tidur tanpa gangguan ini akan membuat ibu dengan hamil kebo menjadi lebih malas karena mudah tertidur.
7. Terlihat bugar dan ceria
Ciri-ciri hamil kebo yang sebelumnya sudah dipaparkan akan membuat ibu hamil menjadi terlihat bugar dan ceria. Ketiadaan morning sickness, pusing, sakit kepala, nyeri, ngidam, atau susah makan akan membuat ibu yang hamil kebo tetap dalam kondisi normal tanpa masalah fisik dan psikis. Hal inilah yang membuat ibu yang hamil kebo tetap bugar dan ceria.