Atasi Bau Tak Sedap Pada Pakaian saat Dicuci

Atasi Bau Tak Sedap Pada Pakaian saat Dicuci

Pakaian di jemur. Foto: Pixabay.com

Suaramuslim.net – Musim yang tak tentu sering membuat jadwal mencuci jadi kacau balau. Pakaian yang masih basah menjadi tidak kering sempurna karena turun hujan. Kondisi ini sering membuat cucian menjadi berbau tak sedap.

Masalah cucian masih berbau tak sedap tak hanya disebabkan oleh cuaca. Ada berbagai faktor yang memengaruhinya. Berikut tips untuk mencegah bau tak sedap pada cucian.

1. Tidak menunda pengeringan

Jangan meninggalkan cucian bersih di mesin cuci, apalagi hingga semalaman. Dalam ruangan yang hangat dan gelap seperti mesin cuci yang tertutup, bukan tidak mungkin jika bakteri dan jamur akan mudah berkembang. Maka dari itu, jangan tunda-tunda cucian kotormu ya!

2. Jemur di luar ruangan dengan cuaca terik

Gantunglah cucianmu di luar agar kering. Pasalnya, matahari dapat membantu pakaianmu terhindar dari jamur. Pastikan pula kamu telah mengeringkan semua cucian terlebih dahulu di dalam mesin pengering. Berbeda dengan baju berbahan tebal, khusus untuk baju berbahan tipis, kamu tidak boleh mengeringkannya langsung di bawah matahari ya!

3. Gunakan larutan pelembut dengan hati-hati

Hindari menggunakan pelembut pakaian di dalam mesin cuci. Jika kamu harus menggunakannya, pastikan larutkan dulu di dalam air sebelum memasukkannya ke dalam mesin. Larutan pelembut juga bisa membuat cucian susah kering.

5. Diamkan beberapa menit dalam air panas

Cobalah untuk mendiamkan cucianmu setidaknya selama 15 menit dalam air panas.

Kamu juga dapat mencampurkan larutan anti bau yang terdiri dari:

  • boraks (setengah cangkir)
  • cuka (tiga perempat cangkir)
  • jus lemon (setengah cangkir) 
  • baking soda (tiga perempat cangkir)
  • hidrogen peroksida yang telah dicairkan (setengah cangkir).

6. Bersihkan mesin cuci

Untuk membantu agar masalah bau pakaian tidak kembali, maka cobalah untuk membersihkan mesin cucimu. Mesin cuci yang kotor nantinya akan mengkontaminasi cucianmu hingga membuat pakaianmu berbau. Maka dari itu, cobalah bersihkan tumpukan kotoran pada dinding mesin cuci agar menjauhkan jamur dan bau.

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment