Bekali Tim Hadapi Pemilu, Prabowo Kumpulkan Relawan di Istora Senayan

Bekali Tim Hadapi Pemilu, Prabowo Kumpulkan Relawan di Istora Senayan

Bekali Tim Hadapi Pemilu, Prabowo Kumpulkan Relawan di Istora Senayan
Bekali Tim Hadapi Pemilu, Prabowo Kumpulkan Relawan di Istora Senayan (Foto: Ist)

JAKARTA (Suaramuslim.net) – Pasangan calon nomor urut 2 peserta pemilihan presiden Prabowo-Sandi mengumpulkan ratusan relawan di Istora Senayan, Jakarta hari ini (22/110).

Direktur Relawan Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabow-Sandi, Ferry Mursyidan Baldan menyampaikan acara tersebut diadakan untuk membekali relawan guna menjemput kemenangan di Pilpres 2019.

“Hari ini isinya adalah pembekalan internal, bagaimana teman-teman relawan diarahkan Pak Prabowo untuk menghadapi proses pemenangan nanti,” katanya di lokasi acara, Kamis (22/11).

Menurut Ferry, acara yang bertema ‘Bergerak Menjemput Kemenangan’ ini dilakukan untuk mewadahi dan mengarahkan teman-teman relawan Prabowo-Sandi. Karena selama ini, lanjutnya, para relawan sudah aktif melakukan kegiatan-kegiatan di daerahnya.

“Mereka sudah beraktivitas sejak Oktober dan membentuk kegiatan-kegiatan dalam rangka pemenangan. Pada kesempatan ini kita carikan waktunya,” ujarnya.

Dia menjelaskan, pembekalan ini sifatnya internal. Prabowo memberikan arahan kepada ratusan relawan yang hadir di lokasi.

Ferry mengatakan, pembekalan ini juga bertujuan untuk menciptakan suasana kontestasi yang damai.

Menurut Ferry, nantinya Prabowo dan timnya akan mengarahkan para relawan untuk tampil sebagai pelopor kampanye damai dan menolak hoax.

“Kita pesankan agar tampil menjadi pelopor kampanye damai dan kampanye yang mengurangi gerakan hoax, fitnah,” ungkapnya.

Saat ini menurut Ferry, sudah tercatat sebanyak 815 kelompok relawan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Namun kali ini yang hadir di Istora Senayan hanya 296 kelompok relawan yang berasal dari Jabodetabek.

Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment