Emil Dardak : Tidak Etis Saya Maju di Pilgub Jatim

Emil Dardak : Tidak Etis Saya Maju di Pilgub Jatim

Bupati Trenggalek Emil Elistyanto Dardak (Foto: Kompas)

SURABAYA (suaramuslim.net) – Bupati Trenggalek Emil Elestianto Dardak dikabarkan masuk dalam bursa 8 nama Bakal Calon Wakil Gubernur mendampingi Khofifah Indar Parawansa sebagai Calon Gubernur. Bursa 8 nama tersebut digodok oleh para Kiai yang tergabung dalam Tim 9 yang diprakarsai oleh KH Sholahuddin Wahid.

Menanggapi hal tersebut Emil Dardak mengatakan tidak etis jika dirinya maju di Pilgub Jatim.

“Saya merasa tidak etis, tidak ada komunikasi politik yang bisa mendasari saya untuk bisa memberikan jawaban apapun” ujar Emil di Surabaya pada Ahad (22/10).

Emil Dardak menambahkan sebagai pemimpin di Trenggalek ia merasa tidak tepat berbicara tentang Pilgub Jatim.

“Sebagai pemimpin Trenggalek tidak pantas saya ikut berwacana, lebih baik saya fokus membangun Trenggalek” kata Emil.

Dalam membangun Trenggalek Emil Dardak mengatakan menggunakan pendekatan yang berbeda dengan daerah lainnya.

“Saya menggunakan pendekatan yang berbeda untuk membangun daya saing, misalkan terkait aplikasi online yang berpolemik di daerah lain, saya justru mengembangkannya dengan kearifan lokal untuk membantu para wisatawan ketika tukang ojek tidak beroperasi” jelas Emil.

Reporter : Ahmad Jilul Qur’ani Farid

Editor : Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment