Gelar Konsolidasi Anggota Legislatif, PKS Ingin Songsong Kemenangan Besar

Gelar Konsolidasi Anggota Legislatif, PKS Ingin Songsong Kemenangan Besar

Gelar Konsolidasi Aleg, PKS Ingin songsong Kemenangan Besar

Yogyakarta (Suaramuslim.net) – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar konsolidasi anggota legislatif (aleg) PKS se-Indonesia di Yogyakarta pada Selasa, (13/2). Acara konsolidasi akan digelar selama tiga hari penuh, 13 sampai 16 Februari 2018.

Menurut Ketua Fraksi PKS DPR RI, Dr. H. Jazuli Juwaini, kegiatan ini melibatkan Fraksi PKS dari tingkat DPR hingga DPRD Kabupaten/Kota se-Indonesia.

“Dengan acara ini kita harapkan semakin mempertegas komitmen Fraksi PKS dalam memperjuangkan isu kerakyatan, keummatan, dan pengokohan nasionalisme Indonesia”, terang Jazuli dalam keterangan pers yang diterima Suaramuslim.net pada Selasa (13/2).

Selain itu, menurut Jazuli konsolidasi Aleg PKS untuk mendukung pemenangan Pilkada dan Pemilu 2019.

“PKS telah mencanangkan target untuk menang besar dalam pilkada dan pileg menjadi partai papan atas” tambahnya.

Sementara itu Ketua Panitia, Dr. Sukamta menyampaikan bahwa acara ini dihadiri 1000 anggota legislatif PKS dari tingkat pusat, propinsi dan kabupaten/kota.

“Puncak acara akan berlangsung pada hari Kamis 15 Februari 2018 yang akan dihadiri Ketua Majelis Syuro PKS, Dr. Salim Segaf Al-Jufri serta Presiden PKS, Mohammad Sohibul Iman Ph.D.”, jelas Sukamta yang juga Sekretaris Fraksi PKS DPR RI.

Acara konsolidasi juga akan diisi dengan sajian “Ngaji Budaya” berupa pagelaran wayang kulit dengan lakon “Babad Wanamarta, Puntadewa Ratu” bersama dalang Ki Manteb Soedharsono pada Kamis malam.

Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment