Jaringan Wisata Muhammadiyah optimis recovery tourism Indonesia dimulai dari Kota Batu

Jaringan Wisata Muhammadiyah optimis recovery tourism Indonesia dimulai dari Kota Batu

BATU (Suaramuslim.net) – Hampir dua tahun dunia pariwisata dan turunannya mati suri. Seiring membaiknya situasi pandemi covid-19 di Indonesia, Badan Pengurus Pusat Jaringan Wisata Muhammadiyah (BP JWM) bergerak menyelenggarakan JWM TRAVEL MART -1 2021 di kota Batu 17-19 November 2021.

Ketua Umum BP JWM, Muhsin Thoyib Arbas mengatakan, JWM TRAVEL MART -1 2021 diselenggarakan dengan tujuan recovery tourism Indonenesia, dalam rangka Milad Muhammadiyah ke-109 dan rangkaian penyemarakan Pra Muktamar Muhammadiyah ke-109 yang akan diselenggarakan di kota Solo Jawa Tengah.

Sekitar 100 peserta travel mart dari seluruh Indonesia berkumpul di kota Batu pada tanggal 17-19 November 2021.

Agenda utama menyelenggarakan family trip destinasi wisata di kota Batu, table top of meeting, meet seller and buyer.

“Diharapkan bertemunya lebih 100 peserta industri pariwisata ini mampu mendongkrak pergerakan industri dan transaksi dalam mutual business,” demikian kata Thomas Raja Santosa selaku Ketua OC JWM TRAVEL MART -1 2021.

JWM TRAVEL MART-1 2021 akan dibuka oleh Gubernur Jawa Timur didampingi Wali Kota Batu Dewanti dalam acara Welcome Dinner di Graha Pancasila Pemkot Batu.

Reporter: Dani Rohmati
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment