Jakarta (Suaramuslim.net) – Pasca Aksi Bela Palestina 1712, Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF Ulama) membentuk aliansi yang diberi nama “Aliansi Al-Aqsha” untuk membebaskan Palestina. Dalam aliansi tersebut GNPF Ulama mengandeng sejumlah NGO (Non Government Organisation) baik yang nasional maupun yang internasional.
Melalui siaran persnya yang dilakukan pada hari Rabu (20/12) Aliansi Al-Aqsha mengajak masyarakat agar terus melakukan edukasi terkait pembebasan Palestina ke khalayak umum. Selain itu Aliansi Al-Aqsha juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk sama-sama mensupport pembebasan Palestina dari penjajahan zionis Israel baik itu bersifat moril maupun materil.
Ust. Bactiar Nashir yang juga memimpin acara tersebut mengatakan bahwa NGO-NGO yang tergabung dalam Aliansi Al-Aqsha akan amanah untuk menyalurkan bantuan dari umat Islam untuk perjuangan Palestina.
“Inilah lembaga-lembaga yang InsyaAllah amanah dan secara profesional akan menyalurkan donasi umat Islam” ujar Bachtiar.
“Tinggal pilih mau di project yang mana, silahkan kunjungi website mereka masing-masing” tambahnya.
Dalam Aliansi tersebut tampak hadir dan bergabung NGO-NGO seperti Aksi Cepat Tanggap (ACT), Asia Pacific Community for Palestine (ASPAC) Komite Nasional Rakyat Palestina (KNRP), Dompet Dhuafa, MER-C, Rumah Zakat, Spirit Of Aqsa, KPA (FPI), Adara Relief International, Sahabat Al Aqsha, DDII, BSMI, PUI, DPU DT, Wahdah Islamiyah, Aqsa Working Group, HASI, FSLDK Jabodetabek, PKPU, KISPA, MP 4 Palestina dan lain-lain.
Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir