Pedoman Dasar Berislam di Era 4.0

Pedoman Dasar Berislam di Era 4.0

Pedoman Dasar Berislam di Era 4.0

Suaramuslim.net – Era Revolusi Industri yang disebut penuh dengan VUCA, yang merupakan singkatan dari Volatile (bergejolak), Uncertain (tidak pasti), Complex (kompleks), dan Ambigue (tidak jelas) merupakan gambaran situasi masa kini. Sejumlah pekerjaan diprediksi hilang dan diganti pekerjaan baru, jenis usaha di dunia bisnis semakin banyak terdisrupsi dan kondisi politik pun selalu tak tertebak.

Mari tidak gelisah menghadapi dunia fana yang kian rusak oleh ulah berbagai macam manusia. Silakan dijalani pedoman hidup berikut:

Pilihlah profesi halal apa pun yang diminati dalam dunia yang plural ini, asalkan melakukan hal-hal berikut:

1. Bertuhankan Allah subhanahu wa ta’ala dengan keimanan yang benar, bercirikan:

a. Sikap taslim/surrender, tunduk takluk di hadirat-Nya (ini suasana nurani/jiwa kita, tidak bisa terpantau orang lain).

b. Tawakal/submission, menerima dengan rela hati nasib apa pun yang diterima sesudah bekerja maksimal (ini juga suasana hati nurani/jiwa kita masing-masing).

2. Mengerjakan syiar/dakwah/jihad Islam (ingat ini perintah Allah sejak dari awal-awal wahyu sekalipun, perhatikan surat Al ‘Alaq: 1-5, Al Mudatsir: 1-7, Ad Duha: 1-11).

3. Berakhlak baik, seperti lurus, jujur, adil, termasuk suka menolong, dermawan, biasakan hidup sederhana walau sedang berharta. Ini juga perintah dalam berislam di awal-awal wahyu Allah subhanahu wa ta’ala (lihat surat Al Ma’un, Al Humazah, At Takatsur).

4. Melaksanakan ritual, perbanyak doa secara khusyuk memohon kepada Allah subhanahu wa ta’ala, tidak hanya untuk kebutuhan pribadi-keluarga saja tapi juga untuk perbaikan kondisi sosial yang sedang rusak.

5. Melaksanakan upaya-upaya untuk tercapainya kejayaan Islam dengan beraktivitas Islam politik, yaitu bagaimana supaya Islam memimpin masyarakat/bangsa yang plural. Jangan keliru masuk atau membesarkan suatu partai politik, dan jangan salah memilih pemimpin formal di masyarakat plural.

6. Kuatkan kemampuan saintek semaksimal mungkin agar mampu bersaing mengatasi para pesaing di era saintek ini sehingga dapat meningkatkan status sosial kamu.

Selamat berjuang menjalani kehidupan di dunia fana ini!

Jangan lupa panduan hidup operasional kita yang wajib dipahami dan dilaksanakan isinya, yakni:

1. Wahyu (Al Quran) dan hadis sahih
2. Sunnatullah dari produk sains yang valid sebagai penjabaran dari perintah Allah subhanahu wa ta’ala.**

Surabaya, 10 Januari 2019

Penulis: Fuad Amsyari, Ph.D*

*Ketua Syarikat Islam Politik
**Opini yang terkandung di dalam artikel ini adalah milik penulis pribadi, dan tidak merefleksikan kebijakan editorial Suaramuslim.net

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment