Penyerahan Ijazah Lulusan Dauroh Syahadah Surat Al Fatihah Angkatan II bersama Ulama Palestina

Penyerahan Ijazah Lulusan Dauroh Syahadah Surat Al Fatihah Angkatan II bersama Ulama Palestina

Penyerahan Ijazah Lulusan Dauroh Syahadah Surat Al Fatihah Angkatan II bersama Ulama Palestina
Wisudawan dan wisudawati Dauroh Syahadah Surat Al Fatihah Angkatan II bersama Ulama Palestina, Syaikh Mahmoud Muhammad Mar'i Abu Naji (tengah).

GORONTALO (Suaramuslim.net) – KNRP Gorontalo menggelar Wisuda sekaligus penyerahan Ijazah Dauroh Syahadah Surat Al Fatihah, Ahad (12/5). Dauroh Tilawah Surah Al-Fatihah kali ini berlangsung di sela-sela Safari Ramadhan 1440 H Ulama Palestina KNRP Gorontalo. Acara dihadiri oleh 43 orang wisudawan/wati yang terdiri dari berbagai kalangan; dosen, pegawai, pengusaha, mahasiswa, pelajar serta anak-anak, bertempat di Ballroom Hotel Eljie Syariah.

Dr. Hj. Rasuna Talib M.Hum. selaku wisudawati dalam sambutannya menyampaikan bahwa harus sabar dan mampu membaca Alquran (Al Fatihah) sebagaimana bacaan Rasulullah seperti yang diajarkan oleh Syeikh. Ia juga berharap agar KNRP Gorontalo dapat menjalin komunikasi dan berkolaborasi dengan Pemda Provinsi Gorontalo.

“Kami menyampaikan apresiasi kepada Pemda Kabupaten Boalemo dan Kabupaten Gorontalo yang sudah sambut gayung tentang misi keumatan, khususnya untuk membantu saudara-saudara di Palestina yang terus mengalami tekanan akibat jajahan Zionis Israel,” tutupnya.

Pada sesi tausiah, Syaikh Mahmoud Muhammad Mar’i Abu Naji menyampaikan semoga apa yang sudah diajarkan bisa diterapkan di dalam salat sehingga salat dapat diterima oleh Allah SWT.

“Semoga akan ada Dauroh Al-Fatihah untuk gelombang ke-3 sehingga ilmu Alquran ini semakin meluas, dan banyak yang mengetahuinya, sehingga pahala akan semakin banyak mengalir dari surah Al-Fatihah yang diajarkan,” ucapnya.

Reporter: Afif Pratama Putra
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment