Resep Rendang Istimewa Ala Suara Muslim

Resep Rendang Istimewa Ala Suara Muslim

Resep Rendang Istimewa Ala Suara Muslim

Suaramuslim.net – Jika Anda orang Indonesia pastinya kenal dengan makanan satu ini. Makanan asli Indonesia yang penuh dengan rempah-rempah. Ya, masakan itu adalah rendang.

Bagi Anda yang suka memasak, bolehlah Anda mencoba resep rendang ini bersama Hikmah dari Bumbu Hikmah. Kali ini, hikmah akan mengajak pembaca untuk memasak rendang dengan Bumbu Hikmah. Dan pastinya resep ini dapat dijadikan untuk menu buka puasa di bulan Ramadhan.

Bikinnya simpel dan nggak bakal bikin cucian piring numpuk!

Pertama, siapkan :

  • ¼ kg daging bagian paha, potong-potong seukuran 5×5 cm
  • 1 cup bumbu rendang
  • ½ pak santan instan, encerkan hingga 500 ml
  • Gula dan garam secukupnya

Caranya,

  • Siapkan wajan cekung atau wok. Masukkan bumbu rendang. Tambahkan santan. Aduk-aduk hingga tercampur dan menididh.
  • Lalu masukkan daging ke dalamnya. Kecilkan api. Masak terus dengan sesekali diaduk hingga asat.

Kebanyakan orang Minang memasak Rendang dengan cara mengungkep daging bersama bumbu dan santan dengan api kecil sambil diaduk pelan hingga santan dan bumbu tersserap daging selama 5-8 jam.

Tapi, untuk kali ini kita memasak dalam porsi kecil, jadi cukup 2-3 jam saja. Insyaallah daging yang dimasak ini akan empuk tanpa harus dipresto. Kuncinya adalah api kecil dan diaduk lama sampai 2 jam. Kalo dalam seni kuliner modern ini dikenal dengan istilah karamelisasi.

  • Setelah asat, baru koreksi rasa ya.. Tambahkan gula atau garam sesuai selera. Tidak perlu tambahkan MSG lagi insyaallah sudah enak.
  • Rendang juga enak kok dimasak tanpa daging. Bisa dengan nangka muda, jengkol atau pakis. Lebih rendah kolesterol dan tinggi serat.

Selamat menikmati buka puasa dengan rendang yang merupakan masakan terenak di dunia dengan keluarga tercinta.

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment