Reuni 212, Wapres JK: Aksi 212 Saja Damai Apalagi Memperingatinya

Reuni 212, Wapres JK: Aksi 212 Saja Damai Apalagi Memperingatinya

Reuni 212, Wapres JK: Aksi 212 Saja Damai Apalagi Memperingatinya
Wakil Presiden Ke-10 dan Ke-12 RI Jusuf Kalla (Foto: Ist)

JAKARTA (Suaramuslim.net) – Wakil Presiden Jusuf Kalla (Wapres JK) optimistis acara reuni 212 yang akan diselenggarakan Persaudaraan Alumni 212 pada 2 Desember 2018 di Monas akan berjalan dengan damai. Menurutnya hal ini karena sewaktu aksi unjuk rasa 212 yang menuntut pengadilan terhadap Basuki Tjahaja Purnama itu berjalan damai dan tertib.

“Saya yakin waktu 212 (aksi 212) aja damai apalagi memperingatinya. Tentu juga tidak sebesar itu, biasalah reuni kan tidak semua hadir,” ujar JK saat menjawab pertanyaan Karni Ilyas yang menanyakan tanggapannya mengenai Reuni 212 di forum Indonesian Lawyer Club (ILC), Selasa (27/11).

Jusuf Kalla juga mempersilakan kepada masyarakat atau pun alumni 212 untuk menggelar acara reuni yang rencananya akan mengibarkan satu juta bendera tauhid tersebut.

“Reuni 212 ya silakan lah, selama tidak melanggar hukum, selama teratur, bersih, aman silakan aja,” katanya.

JK juga berharap reuni 212 dapat menjadi tempat yang cocok untuk membicarakan masalah-masalah keumatan. Menurut JK reuni 212 juga harus dapat menjadi acara positif seperti membicarakan kondisi ekonomi umat.

“Ya selamatlah, membicarakan bagaimana negeri maju, bagaimana damai, bagaimana umat ini mau dan sebagainya. Kita membicarakan hal-hal yang positif bagaimana mengembangkan ekonomi umat, tidak harus politik terus menerus,” tambahnya.

Sebelumnya Persaudaraan Alumni 212 berencana menggelar reuni 212 pada 2 Desember 2018 mendatang di Monumen Nasional (Monas) Jakarta. Acara tersebut akan diisi dengan kegiatan-kegiatan agama seperti, salat Tahajjud bersama, ceramah agama, doa dan lain-lain.

Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment