Bahaya Menggunakan Make Up saat Memakai Masker

Bahaya Menggunakan Make Up saat Memakai Masker

3 pcs masker. Foto: Pixabay.com

Suaramuslim.net – Jika biasanya perempuan Korea selalu menggantungkan make up saat keluar rumah, di tengah pandemi Covid-19 ini mereka jadi jarang make up. Ada sejumlah alasan diutarakan, termasuk bahaya menggunakan make up saat menutupi wajah menggunakan masker medis.

Saat keluar rumah, hampir semua orang menggunakan masker medis. Termasuk dengan menjaga kebersihan diri, seperti cuci tangan pakai sabun.

Namanya juga cewek, kadang kita tetap ingin pakai make-up supaya penampilan lebih cantik. Apalagi kalau harus datang ke acara penting yang nggak bisa dihindari. Tapi ternyata tindakan itu bisa berbahaya lho! Yuk, simak penjelasannya.

Make up yang kita pakai bisa mengotori masker. Dampaknya, kemampuan masker buat menyaring udara bakal berkurang.

Dilansir dari Kompas, make-up bisa mengotori masker dan menghalangi kemampuannya buat menyaring droplet (cairan yang keluar saat kita bersin atau batuk). Ini disampaikan oleh seorang dokter penyakit menular di Boston Medical Center, Cassandra M Pierre.

Dia menjelaskan kalau make-up yang dimaksud adalah lipstik, blush on, dan bedak. Bahkan lotion berbahan dasar krim juga bisa mengotori masker. Nggak hanya cewek yang harus waspada, sebab ternyata produk krim cukur yang dipakai cowok juga menimbulkan dampak yang sama.

Masker yang terkena make up dianggap sudah terkontaminasi. Akibatnya, masker itu tidak bisa dipakai ulang oleh tenaga medis

Seorang dokter ahli penyakit menular di Stanford Health Care, Anne Liu, menjelaskan kondisi yang dialami para petugas medis. Stok masker yang mereka miliki terbatas. Jadi masker N95 yang sudah digunakan bakal dikumpulkan dan disterilisasi supaya bisa dipakai ulang.

Namun kalau masker itu terkena make-up, bakal dianggap sudah terkontaminasi dan nggak bisa disterilkan lagi. Karena itulah biasanya para petugas medis nggak pakai make-up. Lagian wajah mereka juga sangat tertutupi karena pakai beberapa lapis alat pelindung diri.

Menyebabkan reaksi alergi

Banyak perempuan alergi terhadap beberapa jenis masker medis. Maka itu penting menemukan masker yang tidak menyebabkan reaksi alergi.

Namun beberapa orang mencoba sesuatu yang berbeda, make up yang berani dan banyak orang masih mencari make up lengkap.

Hal itu dilakukan baik untuk kepuasan pribadi atau merasa perlu untuk memiliki tampilan cantik di tempat kerja, meskipun tidak nyaman memakai make up dan masker medis.

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment