Cara Menghilangkan Noda Bekas Deodorant pada Baju

Cara Menghilangkan Noda Bekas Deodorant pada Baju

Dua baju putih. Foto: cleanipedia.com

Suaramuslim.net – Sebagian deodoran yang berbentuk roll-on dan stik meninggalkan bekas di baju, terutama di sekitar ketiak. Kamu mungkin sering menemui noda kuning di ketiak baju putih atau noda putih di bawah lengan baju berwarna. Timbunan bekas deodoran di baju sebenarnya juga bercampur dengan bakteri dan garam yang terkandung dalam keringat.

Reaksi antara timbunan bahan-bahan deodoran dan garam keringat selama waktu tertentu inilah yang memicu pembentukan noda deodoran. Selain warnanya yang tampak jelas berbeda dari warna di sekitarnya, noda deodoran juga bisa dikenali dari perubahan tekstur pada bagian kain yang bernoda.

Noda akibat tumpukan sisa-sisa deodoran atau antiperspirant tampak semakin gelap setiap kali baju dikenakan. Noda semacam ini berwarna kuning atau cokelat pada kain berwarna terang dan berwarna putih kerak kapur pada kain berwarna gelap.

Jika ini terjadi pada pakaian, kamu memerlukan metode menghilangkan noda kuning di baju yang tepat. Coba tips menghilangkan noda deodorant sebagai berikut:

1. Cuka

Kamu bisa menggunakan cuka untuk menghilangkan noda bekas deodoran yang menempel pada baju. Cara penggunaannya juga cukup mudah.

Larutkan 3 sdm cuka putih dengan 3 sdm air. Semprotkan ke bagian bekas noda atau bisa juga merendam bagian ini di dalam campuran. Sikat hingga bersih dan cuci dengan deterjen seperti biasa.

2. Lemon

Selain cuka, kita juga dapat memanfaatkan lemon untuk menghilangkan noda pada baju. Cukup gunakan perasan jeruk lemon untuk merendam bagian ketiak baju, sikat bersih. Jika masih ada sisanya, taburkan garam kemudian gosok dengan sikat. Setelah itu bisa dicuci biasa dengan deterjen.

3. Baking soda

Campurkan 1 sdm baking soda dengan sedikit air. Oleskan pada bagian noda deodoran. Bisa langsung disikat dengan sikat gigi atau sikat cuci baju, tapi terkadang ada noda yang sulit dihilangkan, lebih baik biarkan dulu 1-2 jam sebelum menyikatnya.

4. Garam

Campurkan garam dengan air hangat hingga larut, campur dengan sedikit air lemon atau cuka. Rendam bagian baju yang terkena noda deodoran. Kucek hingga bersih, dan bilas. Cuci lagi dengan deterjen.

5. Alkohol

Teteskan alkohol di bagian yang terkena noda, diamkan kurang lebih 15 menit, dan kucek hingga noda hilang dengan deterjen.

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment