LSI Denny JA: Gerakan #2019GantiPresiden Semakin Disukai

LSI Denny JA: Gerakan #2019GantiPresiden Semakin Disukai

Denny JA

JAKARTA (Suaramuslim.net) – Lembaga Survey Indonesia (LSI) pimpinan Denny JA kembali melakukan survey persiapan pilpres 2019 pada 5 Juli Dengan metode penelitian yang digunakan adalah multistage random sampling.

Penelitian LSI melibatkan koresponden sebanyak 1.200 dengan marjin error 2,9 %.

Dalam survey tersebut, LSI Denny JA membandingkan respon masyarakat sebelum pilkada dan sesudah pilkada.

Dari beberapa pertanyaan kepada koresponden, salah satu yang ditanyakan adalah tentang gerakan #2019gantipresiden yang dikampanyekan oleh sejumlah tokoh dan politisi nasional.

Menurut LSI Gerakan #2019GantiPresiden semakin polpuler dan disukai oleh masyarakat umum.

Sebelum Pilkada masyakarakat mengenal atau menyukai sekitar 50,8 %, selanjutnya untuk bulan Juni trend tersebut naik menjadi 60,5 %. Selanjutnya, pada bagian responden dengan pertanyaan #2019GantiPresiden disukai atau diterima tren tersebut naik dari 49.8% pada Mei 2018 menjadi 54.4 % Juli 2018.

Selain survey Gerakan Tagar 2019 Ganti Presiden Denny JA banyak melakukan survey tentang calon presiden dan wakil presiden, terutama saat Jokowi berpasangan dengan beberapa kandidat. Sama halnya dengan Prabowo, Anies, berpasangan dengan beberapa kandidat.

Reporter: Teguh Imami
Editor: Ali Hasibuan

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment