Ma’ruf Amin Akan Blusukan ke Pesantren di Jatim

Ma’ruf Amin Akan Blusukan ke Pesantren di Jatim

Wakil Presiden Jokowi, Ma'ruf Amin (Foto: Suaramuslim.net)

SURABAYA (Suaramuslim.net) – Calon wakil presiden nomor urut 01 Kiai Ma’ruf Amin akan kembali datang ke Jawa Timur. Rangkaian kunjungannya rencananya dilakukan selama tiga hari, 27-29 September 2018.

Berdasarkan informasi dari keluarga, Fiqih, Ma’ruf Amin berangkat dari Jakarta menuju Surabaya, pada Kamis (27/9) pagi.

Tiba di Surabaya, Ma’ruf Amin langsung menuju Pondok Pesantren As-Shiddiqi Jember. Kunjungan akan dilanjutkan ke Pondok Pesantren Nurul Islam. Di sana, Ma’ruf Amin disambut pemimpin pondok dan para santri serta Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Jember.

Seperti dilansir Antara, usai makan siang, Kiai Ma’ruf diagendakan menghadiri acara bersama Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti) Muhammad Nasir.

Pada malam harinya, usai salat Isya dan makan malam, Ma’ruf Amin bersilaturrahmi ke Pondok Pesantren Al Qidiri di Gebang, Patrang, Jember.

Pada Jumat, 28 September 2018, Ma’ruf Amin dan rombongan akan mengunjungi Pondok Pesantren As-Suniyah di Kencong, Jember. Safari dilanjutkan ke Pondok Pesantren Zainul Hasan di Genggong, Probolinggo.

Kemudian, melanjutkan perjalanan dan bersilaturahmi di Pondok Peantren Nurul Jadid di Paiton, Probolinggo. Ma’ruf juga bersilaturahmi di Pondok Pesantren Sidogiri di Pasuruan. Dari Pondok Pesantren yang diasuh KH A Nawawi Abdul Djalil ini, Kiai Ma’ruf dan rombongan kemudian menuju ke Surabaya untuk istirahat.

Pada hari ketiga, Sabtu (29/9), Ma’ruf Amin melakukan sejumlah kegiatan di Kota Surabaya, yakni bersilaturahmi di Pondok Pesantren Bumi Sholawat, kemudian menghadiri kegiatan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Stadion Bola Basket DBL Arena Surabaya.

Reporter: Teguh Imami
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment