Mau Menu Buka Puasa yang Menggoda Selera? Coba Tumis Daun Ubi Jalar Muda Ini

Mau Menu Buka Puasa yang Menggoda Selera? Coba Tumis Daun Ubi Jalar Muda Ini

Tumis Daun Ubi Jalar Muda, Menu Buka Puasa yang Menggoda Selera
Tumis daun ubi jalar. (Foto: widiynews.com)

Suaramuslim.net – Menu buka puasa untuk nanti sore enaknya apa, ya? Pernahkah Kamu menikmati olahan sayur daun ubi jalar? Ya, selain umbinya, bagian daunnya juga enak untuk dimasak. Bahkan daun ubi jalar memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan tubuh. Pemakaian daun ubi jalar memang tidak selazim daun singkong. Namun, daun ubi jalar ini sesungguhnya sudah cukup sering digunakan dalam memasak, terutama di daerah Jawa Tengah.

Sekilas, penampakan daun ubi jalar cukup mirip dengan bayam. Daunnya besar dan lebar. Perbedaan jelasnya terlihat dari warna hijau daun ubi jalar yang lebih gelap dan bagian batang daun ubi jalar yang lebih kecil dari bayam.

Daun ubi jalar, biasanya diolah dengan cara direbus, kemudian disajikan sebagai lalapan atau sayur untuk pecel. Rasa daun ubi jalar cukup manis dan renyah, kalau dipilih dan diolah dengan benar. Hanya saja, bagian umbi atau ubi jalar itu sendiri memang lebih terkenal dibandingkan daunnya. Padahal, kandungan gizi daun ubi jalar justru lebih kaya.

Daun ubi jalar memiliki kandungan B6, vitamin C, dan riboflavin yang berkali-kali lipat lebih banyak daripada bagian umbinya. Selain itu, daun ubi jalar juga mengandung karbohidrat, protein, kalsium, dan zat besi yang diperlukan untuk tubuh. Tidak ketinggalan, ada kandungan betakaroten pula yang sangat baik untuk kesehatan mata. Daun ubi jalar yang masih muda pun dapat diolah menjadi masakan yang lezat untuk menambah selera masakan ala rumahan. Kuah kental tumis daun ubi jalar pun sangat lezat, dan soal rasanya pun tidak kalah jauh enaknya dengan tumis kangkung atau genjer yang selama ini telah Kamu rasakan.

Penasaran kan dengan resep yang satu ini? Berikut resep cara membuat tumis daun ubi jalar muda yang lezat dan nikmat ala rumahan yang bisa Kamu jadikan menu buka puasa sore nanti. Jangan lupa catat cara dan bahan-bahan yang diperlukan.

Bahan-Bahan

  • 200 gram daun ubi jalar, usahakan yang masih muda
  • 1 buah cabai besar, iris serong
  • 3 siung bawang putih, dicincang
  • 1 sdt minyak sayur/minyak zaitun
  • 50 cc ait putih
  • 2 butir bawang merah, dicincang
  • Garam secukupnya

Bahan Bumbu yang Dihaluskan

  • 1 sdm tauco
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 3 butir bawang merah
  • 1/2 sdt gula merah yang disisir
  • 1/2 sdm terasi atau belacan

Tips Cara Membuat Tumis Daun Ubi Jalar

  • Panaskan minyak di atas wajan, tumis bawang merah cincang, bawang putih cincang, dan irisan cabai merah. Tumis hingga tercium aroma harum.
  • Masukkan bumbu yang sudah diulek atau dihaluskan. Tumis kembali hingga harum.
  • Masukkan daun ubi jalar, tambahkan air sedikit demi sedikit. Masukkan juga kecap manis. Aduk kembali hingga merata.
  • Tambahkan garam secukupnya. Masak hingga bumbu meresap sempurna.
  • Jika dirasa sudah matang, angkat, dan sajikan.
  • Nikmati dengan nasi hangat.

Sayur tumis daun ubi jalar muda ini sangat nikmat sebagai menu buka puasa, apalagi disajikan bersama satu piring nasi hangat, dengan sambal dan tempe goreng. Dijamin selera makanmu pasti akan tergoda. Selamat mencoba dan menikmati ya.

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment