Cara Cegah Iritasi Kulit saat Pakai Masker

Cara Cegah Iritasi Kulit saat Pakai Masker

Membedakan Infeksi Virus dan Bakteri
Ilustrasi masker medis dan virus corona. Foto: Pixabay.com

Suaramuslim.net – Masker masih menjadi salah satu barang yang langka bahkan mahal saat ini. Kebutuhan masker kian meningkat seiring adanya wabah virus corona, penyebab penyakit Covid-19 yang saat ini masih terus meningkat kasusnya di Indonesia. Masker menjadi salah satu alat medis yang harus digunakan oleh tenaga medis setiap harinya untuk merawat pasien Covid-19. 

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), orang yang sakit disarankan menggunakan masker untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Namun, terkadang penggunaan masker sehari-hari kerap meninggalkan bekas luka yang akhirnya menyebabkan iritasi kulit.

Cara mencegah iritasi pada kulit akibat penggunaan masker

Lalu, mengapa penggunaan masker dapat menyebabkan iritasi pada bagian kulit wajah? Dilansir dari The Health Site, ahli perawatan kulit bernama Professor Karen Ousey mengungkapkan, penggunaan masker setiap hari menyebabkan gesekan pada kulit khususnya pada area pipi dan bagian hidung. Gesekan tersebut akan semakin diperparah dengan kondisi wajah yang berkeringat. 

Kondisi iritasi yang tidak diatasi dengan baik dapat menyebabkan area kulit mengalami infeksi. Untuk itu, lakukan beberapa cara ini untuk mencegah iritasi pada kulit wajah akibat penggunaan masker kesehatan, yaitu:

  1. Gunakan masker kesehatan pada area wajah yang sudah dibersihkan agar tidak ada debu maupun kotoran yang masih menempel.
  2. Jangan lupa untuk tetap membuat kulit wajah terhidrasi dengan baik. Untuk itu, penting memenuhi kebutuhan cairan untuk tubuh setiap harinya.
  3. Professor Ousey juga menyarankan setelah wajah bersih, jangan lupa gunakan pelembap wajah agar kulit wajah tidak kering. Gunakan pelembap wajah minimal setengah jam sebelum kamu menggunakan masker.
  4. Jika kamu seorang tenaga medis, tidak ada salahnya membuka masker setiap 2 jam sekali untuk melepaskan area kulit wajah dari tekanan masker yang cukup kencang. Namun, pastikan kamu membuka masker pada area yang steril.
  5. Jangan lupa mengganti atau rutin membersihkan masker apalagi bagi kamu pengidap penyakit tertentu. Hindari memakai masker yang sama selama berhari-hari apalagi jika masker sudah terkena keringat atau kotor. Sebaiknya selalu jaga masker tetap bersih dan kering.

Lakukan ini sebelum mengganti masker

Tidak hanya memerhatikan kondisi masker dan kebersihan wajah, perhatikan beberapa hal ini sebelum kamu mengganti atau melepas masker dari wajah, ya. Dilansir dari WHO, sebaiknya sebelum kamu mengganti atau melepas masker dari wajah perhatikan kebersihan tangan. Bersihkan tangan dengan menggunakan hand sanitizer atau cuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir.

Selain itu, gunakan masker hingga menutupi bagian hidung dan mulut. Pastikan tidak ada celah antara wajah dan masker yang kamu gunakan. Hindari menyentuh masker yang sedang kamu gunakan dan selalu bersihkan tangan setelah menyentuh masker. Ganti masker jika masker sudah kamu gunakan beberapa jam dan basah. Hindari menggunakan masker sekali pakai secara berulang. 

Setelah kamu lepaskan masker yang telah dipakai, sebaiknya langsung lipat masker dari luar ke dalam (bagian yang menempel pada wajah) dan langsung buang pada tempat sampah untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Sumber: Halodoc

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment