Dukung BukaLapak, Warganet Ramaikan Tagar #UninstallJokowi

Ilustrasi Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Ilustrator: Ana Fantofani

JAKARTA (Suaramuslim.net) – Setelah dua tagar #UninstalBukaLapak dan #DukungBukaLapak sempat viral diperbincangkan warganet, kini tagar #UninstallJokowi pun ramai dicuitkan warganet. Dari pantaun SMNET sepanjang pukul 09:00 sd 13:00 Wib, tagar yang dibuat sebagai respon dua tagar sebelumnya mulai merangkak naik di daftar trend Twitter Indonesia.

Sejumlah politisi juga ikut meramaikan tagar tersebut, seperti yang terlihat pada akun twitter politisi Berkarya Priyo Budi Santoso. Priyo dalam akun pribadinya @PriyoBudiS terlihat beberapa kali melakukan retweet terkait tagar tersebut. Salah satunya cuitan yang disampaikan oleh akun @Ndon08Back yang menulis “Mungkin kemkominfo binggung Appnya dimana ? #UninstallJokowi Nanti louncing yg bener 17 april”

Hal yang smaa juga dilakukan oleh akun resmi partai Gerindra. Dalam postingannya partai Gerindra meminta pendukung Jokowi agar bersikap bijak dalam berdemokrasi.

“Para pendukung 01 yang membuat hastag #uninstallbukalapak seharusnya bersikap bijak dalam berdemokrasi. #UninstallJokowi” cuitnya, Jum’at (15/02).

Tagar #UninstalJokowi kini audah menempati posisi teratas trending topic twitter di Indonesia. Hingga pukul 14:00 wib, cuitan tentang tagar tersebut sudah mencapai 25 ribu twit.

Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.