Manfaat Ajaib Jantung Pisang untuk Kesehatan

Manfaat Ajaib Jantung Pisang untuk Kesehatan

Tumis jantung pisang. Foto: faktualnews.co

Suaramuslim.net – Mungkin sebagian dari kalian belum pernah mencoba olahan jantung pisang. Salah satu bagian dari pohon pisang ini ternyata tidak hanya menjadi kuliner khas pedesaan, tetapi juga bisa untuk menjaga kondisi kesehatan.

Jantung pisang mengandung vitamin A, B, C, E, serat, tiamin, niasin, dan asam pantotenat. Selain itu jantung pisang juga mengandung kalsium, magnesium, fosfor, tembaga, mangan, besi, kalium, seng, protein, dan karbohidrat. Jantung pisang memiliki sifat anti bakteri, anti mikroba, anti kanker, antivirus, anti inflamasi, dan antioksidan. Tak hanya itu, jantung pisang juga memiliki beberapa manfaat ajaib seperti yang dirangkum suaramuslim.net dari berbagai sumber.

1. Menjaga kesehatan jantung

Salah satu cara untuk menjaga kesehatan maupun meminimalisasi risiko terkena penyakit jantung dengan menjaga gaya hidup dan pola makan. Hal itu termasuk mengonsumsi banyak kalium untuk melindungi jantung.

Jantung pisang yang kaya kandungan kalium menjadi menu makanan yang sangat baik untuk penderita jantung maupun orang yang berisiko sakit jantung. Sebab, kandungan kalium pada jantung pisang akan bekerja sebagai penawar natrium virtual yang merupakan cara alami untuk mengurangi tekanan darah dan faktor risiko utama sakit jantung.

2. Melawan radikal bebas

Jantung pisang ternyata mengandung antioksidan yang cukup tinggi. Antioksidan ini bisa bermanfaat untuk mencegah radikal bebas dalam tubuh. Mengonsumsi jantung pisang dengan suplemen kesehatan lain bisa menurunkan risiko penuaan dini dan memerangi kanker dalam tubuh.

3. Menormalkan pendarahan saat menstruasi

Menstruasi yang tidak normal bisa membuat wanita banyak mengeluarkan darah dari rahimnya. Untuk mengatasi perdarahan yang cukup masif, kamu disarankan untuk mengonsumsi jantung pisang dan yoghurt. Dua bahan ini akan membuat darah yang keluar jadi sedikit dan mengembalikan kebugaran tubuh pasca kehilangan banyak darah.

4. Memperkuat rahim

Jantung pisang menguntungkan bagi wanita yaitu untuk memperkuat rahim. Cukup campur jantung pisang, biji jintan, dan lada, lalu rebus dalam air dan tambahkan seperempat sendok teh garam dan bubuk kunyit.

5. Meningkatkan sistem pencernaan

Jantung pisang juga membantu orang dengan keluhan masalah pencernaan, seperti mulas, sakit perut atau sembelit. Sebab, jantung pisang memiliki serat larut dan tidak larut. Serat larut dari jantung pisang untuk mempercepat pencernaan dan membuat proses lebih efisien, sedangkan serat tidak larut akan mengurangi risiko sembelit.

6. Mengatasi anemia

Mengonsumsi jantung pisang dalam bentuk apa pun akan meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah. Dampaknya, kamu tidak akan mudah lemas dan anemia bisa diatasi dengan cepat. Efek dari jantung pisang ini bisa diperbesar jika kamu mengonsumsi suplemen penambah darah.

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment