UBN Minta Pendukung Prabowo-Sandi Tunjukkan Akhlak di Media Sosial

UBN Minta Pendukung Prabowo-Sandi Tunjukkan Akhlak di Media Sosial

UBN Minta Pendukung Prabowo-Sandi Tunjukkan Akhlak di Media Sosial
Ustaz Bachtiar Nasir (Foto: Istimewa)

JAKARTA (Suaramuslim.net) – Pimpinan AQL Islamic Center yang juga juru bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi Ustaz Bachtiar Nasir (UBN) menyebut tanda-tanda kemenangan paslon nomor urut 02 itu sudah terlihat secara kasat mata.

UBN meminta para pendukung Prabowo-Sandi untuk terus bekerja keras dalam memenangkan pasangan calon nomor urut 02 itu. Namun, menurut UBN harus tetap menunjukkan akhlak dan etika yang baik.

“Dan teruslah berjuang memenangkan pilihan kita (Prabowo-Sandi). Namun pada saat yang sama kita harus tunjukkan rasa adil dalam diri kita, sehingga kita tidak berlaku zalim,” ujar UBN melalui pesan audio yang ia kirim ke group Whatsapp wartawan, Kamis (11/04).

Ia menilai, tidak mungkin lahir pemimpin yang adil apabila para pendukung dan pengusungnya berlaku zalim.

“Mana mungkin lahir pemimpin yang adil jika kita sendiri zalim. Mana mungkin lahir pemimpin bersih kalau kita para pendukung berlaku kotor, terutama di media sosial, tunjukkan akhlak, tunjukkan etika,” pesannya.

“Memang kelembutan harus, tapi keras dan tegas juga perlu. Namun semuanya harus berbingkai kesantunan dan berdasarkan rasa keadilan dan keadaban sebagai orang Indonesia,” paparnya.

Reporter: Ali Hasibuan
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment