Suaramuslim.net – Selama ini fitness hanya dikenal sebagai olah raga untuk membentuk otot. Padahal ada banyak manfaat lain selain pembentukan otot. Berikut ulasannya.
“Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat” demikian ungkapan yang sudah sangat renyah terdengar di telinga kita. Tentu, untuk mendapatkan tubuh yang sehat harus dicapai dengan mengonsumsi makanan yang baik dan juga berolahraga. Ada berbagai macam metode olahraga, mulai dari yang ringan hingga yang berat, mulai dari senam hingga fitness.
Olahraga bertujuan untuk menjadikan manusia sehat dan kuat. Dalam Islam, sehat dipandang sebagai nikmat kedua terbaik setelah Iman. Selain itu, banyak ibadah dalam Islam membutuhkan tubuh yang kuat seperti shalat, puasa, haji, dan juga jihad.
Bahkan Allah sebetulnya menyukai mukmin yang kuat. Oleh karena itu, olahraga itu perlu. Dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Orang mu’min yang kuat adalah lebih baik dan lebih dicintai oleh Allah daripada orang mu’min yang lemah.”
Namun keduanya itupun sama memperoleh kebaikan. Berlombalah untuk memperoleh apa saja yang memberikan kemanfaatan padamu dan mohonlah pertolongan kepada Allah dan janganlah merasa lemah. Jikalau engkau terkena oleh sesuatu musibah, maka janganlah engkau berkata, ‘Andaikata saya mengerjakan begini, tentu akan menjadi begini dan begitu.’ Tetapi berkatalah, ‘Ini adalah takdir Allah dan apa saja yang dikehendaki olehNya tentu Dia melaksanakannya,’ sebab sesungguhnya ucapan “andaikata” itu membuka pintu godaan syaitan.” (Riwayat Muslim)
Kekuatan Fisik
Latihan dalam program fitness bukan sekadar ingin membentuk badan kekar dan seksi. Tapi lebih dari itu, Anda akan mengalami perubahan besar dalam kekuatan fisik. Jumlah otot akan bertambah sesuai dengan porsi latihan. Hal itu berpengaruh meningkatkan kemampuan Anda dalam mengangkat beban. Artinya, kekuatan fisik Anda akan semakin bertambah dengan berlatih angkat beban yang ada di dalam ruang fitness.
Tak hanya itu, menjalankan program fitness secara teratur akan meningkatkan kebugaran. Anda tak akan mudah lelah atau mengantuk dalam rutinitas sehari-hari.
Pembakaran Lemak
Olahraga pasti akan membakar lemak. Sekecil apapun waktu atau porsi latihan yang sedang dijalani. Tujuan ini seringkali menjadi prioritas utama bagi mereka yang ingin menurunkan berat badan. Kita ambil saja sebuah contoh latihan mengangkat beban yang dilakukan tiga hari selama sepekan dalam waktu dua bulan. Setidaknya pembakaran lemak bisa mencapai 3,5 pounds.
Detoksifikasi
Selain untuk membentuk fisik dan kekuatan, program fitness yang dijalani secara teratur akan membantu proses detoksifikasi alias pengeluaran racun dari tubuh. Normalnya, racun dalam tubuh dikeluarkan melalui beberapa proses alami seperti urin, ludah dan napas. Nah, program fitness akan membantu meningkatkan kualitas pernapasan sehingga kinerja ginjal akan semakin baik sekaligus melancarkan proses detoksifikasi.
Mengurangi Risiko Penyakit
Ada banyak ancaman penyakit yang bisa menyerang siapa saja. Persoalan ini sering menjadi dilema bagi mereka yang ingin berolahraga tapi merasa khawatir dengan risiko dan konsekuensi selama latihan. Tapi Anda sebetulnya bisa menjalani beberapa program fitness yang sederhana dan bisa menurunkan banyak risiko penyakit seperti jantung dan diabetes.
Dengan menjalani program fitnes secara teratur, kinerja jantung akan lebih optimal diiringi dengan sirkulasi darah yang lancar. Konsentrasi gula darah juga akan semakin seimbang sehingga bisa menghindarkan kita dari risiko diabetes.
Kontributor: Mufatihatul Islam
Editor: Muhammad Nashir