Menikmati Segarnya Aneka Kreasi Es Buah

Menikmati Segarnya Aneka Kreasi Es Buah

Menikmati Segarnya Aneka Kreasi Es Buah
Ilustrasi semangkuk es buah. (Foto: Pinterest)

Suaramuslim.net – Banyak orang memilih minuman sesuai selera mereka. Ada yang lebih senang hangat namun banyak juga yang senang minum minuman dingin. Salah satu menu andalan untuk melepas dahaga orang Indonesia adalah es buah. Sudah bukan menjadi rahasia lagi kalau es buah adalah minuman yang banyak diminati orang dan menjadi andalan terutama ketika siang hari datang. Berbagai buah yang dipotong lalu dicampur menjadi satu dipadu dengan es membuat cita rasa minuman ini menjadi lebih menyegarkan. Makan buah-buahan sangat baik untuk tubuh. Oleh karena itu, kita dianjurkan untuk makan buah setiap hari.

Es buah terbuat dari berbagai macam buah, seperti semangka, pepaya, melon, nanas, alpukat, dan lain sebagainya. Es buah kerap dijadikan menu utama untuk berbuka. Rasa manis, sensasi dingin, dan kelezatan setiap buah membuat lega tenggorokan setelah puasa seharian.

Resep Membuat Es Buah

Jika bahan-bahan telah terkumpul, maka pembuatan es buah telah siap untuk dilakukan. Jika masih bingung ingin membuat es yang seperti apa, maka tidak salahnya untuk mencoba beberapa resep berikut.

  1. Es Buah Spesial

Bahan-bahan:

  • Sirup rasa vanila
  • Susu cair siap saji atau yang dalam kotak 1000 ml
  • Perasan 5 buah jeruk mandarin
  • Es batu serut secukupnya
  • Air matang kurang lebih ¼ liter
  • Susu kental manis secukupnya
  • Perasan sebuah buah jeruk nipis
  • Buah naga setengah buah
  • Anggur merah dan hijau secukupnya
  • Apel atau pir secukupnya
  • Agar-agar jelly yang telah dipotong-potong
  • Melon ukuran sedang secukupnya
  • Leci atau kelengkeng sesuai selera
  • Strawberry yang telah dibelah dan dipotong secukupnya

Cara Membuat:

  • Siapkan dahulu wadah yang besar lalu masukkan es serut, air jeruk, sirup serta bahan untuk kuah lainnya. Aduk sampai rata
  • Selanjutnya masukkan potongan es batu bersamaan dengan potongan buah ke dalam wadah yang telah disiapkan
  • Aduk semua bahan sampai tercampur dengan rata
  • Ambil lalu tuang ke dalam gelas sajian secukupnya lalu tambahkan susu kental manis sesuai dengan selera. Jangan lupa tambahkan pula es batu ke dalamnya.
  1. Es Buah Coctail

Bahan-bahan:

  • Gula pasir sesuai selera
  • Pepaya agak matang yang telah dikupas lalu dipotong kotak-kotak
  • Nanas ukuran sedang yang telah dikupas lalu dipotong-potong
  • Essens rasa vanila
  • Air matang
  • Biji selasih kurang lebih 2 sendok atau tergantung selera
  • Kapur sirih kurang lebih 2 sendok
  • Nata de coco
  • Asam sitrun kurang lebih 2 sendok kecil

Cara membuat:

  • Langkah pertama, campurkan kapur sirih dengan air matang sebanyak 1 gelas lalu aduk dan sisihkan
  • Selanjutnya ambil wadah yang cukup besar lalu masukkan potongan pepaya dan air kapur sirih tersebut lalu beri tambahan air secukupnya hingga semua bagian menjadi terendam
  • Biarkan pepaya terendam sampai luarnya kelihatan mengeras
  • Selanjutnya cuci pepaya sampai tidak ada kapur menempel
  • Sediakan panci lalu masukkan air bersama dengan gula pasir dan aduk sampai rata lalu tunggu hingga mendidih
  • Masukkan potongan pepaya yang telah dihilangkan air kapurnya tadi dan masak sampai mendidih
  • Tuang asam sitrunnya ke dalam panci lalu aduk sampai rata
  • Masukkan potongan buah nanas bersama dengan perasa vanila kemudian aduk sampai benar-benar tercampur rata
  • Tutup dan diamkan sampai campuran tadi dingin atau suhunya normal
  • Masukkan nata de coco bersama dengan biji selasih yang telah masak lalu aduk kembali
  • Masukkan ke dalam lemari es agar dingin lalu tambahkan es batu dan sajikan
  1. Es Buah Susu

Bahan-bahan:

  • Coco selasih sesuai selera
  • Melon yang telah dipotong-potong sebanyak 150 gram
  • Semangka yang telah dipotong-potong
  • Strawberry segar yang telah dicuci dan dibelah sebanyak 150 gram
  • Gula pasir untuk bahan kuah sebanyak 200 gram
  • Mangga dan alpukat 150 gram
  • Susu kental manis sesuai selera
  • Air bersih secukupnya
  • Garam dapur beryodium sedikit saja
  • Air jeruk nipis sebanyak 5 sendok makan

Cara Membuat:

  • Sediakan sebuah panci, lalu masukan gula dan garam. Aduk-aduk sampai benar-benar merata
  • Selanjutnya nyalakan api lalu rebus sampai mendidih. Aduk sesekali
  • Jika sudah mendidih, angkat lalu tunggu sebentar dan saring
  • Masukkan buah-buahan ke dalam mangkuk atau gelas
  • Tuang sirup ke dalamnya lalu tambahkan es serut
  • Siram menggunakan susu kental manis
  • Siap untuk disajikan

Selamat berkreasi dan semoga bermanfaat

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment