Inilah Hal Penting yang Harus Dipersiapkan Sebelum Menikah

Inilah Hal Penting yang Harus Dipersiapkan Sebelum Menikah

Persiapan Sebelum Menikah

Suaramuslim.net – Menikah bukan sesuatu yang mudah. Menyatukan perbedaan tentu bukan sesuatu yang gampang. Tanpa persiapan matang, pernikahan akan menjadi gamang. Berikut ini mengulas tentang persiapan yang harus dilakukan sebelum menikah.

Jodoh yang tak kunjung datang, seringkali membuat seseorang menjadi galau, gundah gulanah. Kegalauan itu kadang juga datang saat calon mempelai sudah mendapatkan calon pasangannya. Semakin dekat dengan hari-H pernikahan, semakin ragu, semakin gundah. Yang paling parah jika, kegalauan itu menjadi alasan untuk menunda pernikahan. Persiapan hati, akan membantu menyelesaikan permasalahan di atas.

Persiapan hati terkait erat dengan penataan niat dan terkait erat dengan pemantapan kecintaan kita kepada Allah dan Rasulnya, yang kemudian berakibat pada penerimaan segala ketentuan- ketentuan yang sudah ditakdirkan untuk kita. Maka dengan begitu kita akan mudah mengarungi manis-pahitnya kehidupan dengan penuh kesabaran dan keikhlasan.

Berikut adalah ulasan bagaimana cara kita agar semakin mantap sebelum melangkah ke pernikahan sebagaimana yang dilansir dari dakwatuna.com.  Setiap orang sudah dipersiapkan jodoh masing-masing oleh Allah subhanahu wa ta’ala, dan jodoh yang kita dapatkan tentu saja adalah cerminan dari diri kita. Dalam Al Quran disebutkan bahwa orang yang baik untuk orang baik, sementara pezina juga untuk pezina.

Maka jika ingin mendapatkan jodoh yang baik sesuai dengan kriteria kita, alangkah baiknya jika kita awali dari diri kita sendiri dengan memperbaiki menjadi calon pendamping yang pantas buat pasangan kita nanti. Ini merupakan fase menata hati. Dalam fase ini kita sudah harus mau menerima segala ketentuan serta konsekuensi jodoh yang Allah berikan kepada kita.

Persiapan Ilmu Lebih Utama

Persiapan selanjutnya adalah Ilmu. Tanyalah pada diri kita, apakah ilmu kita sudah cukup untuk bekal kelak dalam menghadapi kehidupan berumah tangga dengan pasangan kita. Sangat penting bila dalam mengarungi bahtera rumah tangga utuk saling memahami karakter dan kekurangan masing- masing pasangan. Apa makanan kesukaannya? Hal apa yang tidak disukai oleh pasangan kita? Bagaimana mengatasi perbedaan pendapat, kemudian cara kita mengekspresikan perasaan kita apakah semua hal itu sudah benar.

Apabila kita tidak mempunyai ilmu yang mumpuni, maka jangan harap kita akan mampu menghadapi segala cobaan hidup dalam mengarungi bahtera rumah tangga. Menikah bukan hanya masalah perekonomian sehingga ketika hidup sudah mapan namun jika masing- masing tak mampu memanajemen tugas dan kewajibannya maka akan sulit.

Selain ilmu, ada hal yang lebih penting yaitu merubah mindset atau pandangan kita, bahwa cinta yang sesungguhnya harus bersumber dari Allah. Jadikan Allah segala-galanya bagi kita. Tanamkan dalam diri kita, bahwa hanya Allah lah yang patut dicintai. Sehingga kelak jika pasangan kita tidak sesuai dengan harapan kita tidak akan kecewa.

Menggantungkan cinta kepada Allah di atas cinta pada apapun termasuk kepada calon pasangan akan menjadikan diri kita lebih kuat saat keinginan tak sesuai kenyataan. Taka da lagi rasa kecewa, karena kita memahami bahwa Allah telah mengatur semuanya, dan memberikan keputusan yang terbaik untuk kita.

Allah Maha Mengetahui segala yang terbaik buat kita. Maka persiapkan diri kita dengan cara memantaskan diri dihadapan Allah agar kelak, Allah datangkan seseorang yang sesuai dengan yang Allah cintai.

“Ya Allah, ya Tuhan-Ku, sesungguhnya aku minta kebaikan dalan urusanku dengan ilmu-Mu”.

Demikian beberapa hal yang patut kita persiapkan agar kelak bisa matang dalam menjalani kehidupan yang akan datang.

Kontributor: Yetty
Editor: Muhammad Nashir

Like this article?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on WhatsApp
Share on Telegram

Leave a comment